Mediaapakabar.com- Pribahasa 'Tidak Tebang Pilih sangat pantas dan cocok dipakai dan diberikan kepada Para Prajurit Satgas 3 Matra TNI Manunggal Membangun Desa Ke-109 Kodim 0201/BS Medan Tanah 600.
Pasalnya, Para Prajurit Satgas 3 Matra TMMD ini, tampak sangat berbaur dan seakan sudah mengenal dekat dengan lingkungan maupun masyarakat yang berdomisili di sekitar sasaran TMMD Ke-109 Kodim 0201/BS Medan.
Hasil pantauan awak media, Komandan SSK TMMD 109, Lettu Czi Bahrum S Ginting, beserta beberapa anggotanya, tampak membaur dengan masyarakat, sembari sedang melaksanakan kegiatan makan siang bersama-sama dirumah salah satu warga di Gg. Pinggir Link. IV Kelurahan Tanah Enam Ratus, Kecamatan Medan Marelan. Rabu (30/9/2020).
Kegiatan makan siang secara bersama-sama, antara Prajurit Satgas 3 Matra TMMD dengan masyarakat berlangsung pada saat waktu Isoma.
Kesempatan pada waktu istirahat, sholat dan makan (Isoma) inilah, Komandan SSK TMMD 109, Lettu Czi Bahrum S Ginting, beserta beberapa anggotanya untuk saling berbagi cerita dan juga melakukan canda dan tawa.(dn/red)