Mediaapakabar.com- Polres Pakpak Bharat bersama TNI melaksanakan patroli bersama dengan menyambangi sejumlah lokasi yang menjadi pusat keramaian (kerumunan) masyarakat, Rabu (30/9) malam.
Selama melaksanakan patroli bersama itu petugas terpaksa membubarkan kerumunan masyarakat sebagai upaya pencegahan Covid-19.
"Patroli yang dilaksanakan bersama TNI dengan mendatangi lokasi yang menjadi pusat keramaian warga seperti kafe, taman, serta tempat umum lainnya. Selama berpatroli petugas masih mendapati adanya masyarakat yang masih berkerumun sehingga harus dibubar. Tindakan ini dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya klaster baru Covid-19," kata Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Alamsyah P Hasibuan.
Selain membubarkan kerumanan masyarakat, Alamsyah menyebutkan petugas juga memberikan imbauan kepada seluruh warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, jaga jarak, dan pakai masker.
"Polres Pakpak Bharat juga meningkatkan penjagaan di wilayah perbatasan di mana setiap kendaraan yang datang dari luar kota harus disemprot desinfektan serta para penumpang wajid diperiksa suhu tubuhnya," sebutnya.
Alamsyah menerangkan, apabila ditemukan adanya penumpang yang suhu tubuhnya melebih 37 derajat petugas medis yang bertugas di perbatasan langsung membawa ke rumah sakit yang disediakan untuk menjalani isolasi.
"Langkah ini sebagai bentuk terjadinya klaster baru Covid-19 di Kabupaten Pakpak Bharat," terangya.
Alamsyah menambahkan Polres Pakpak Bharat juga melaksanakan pengamanan Kantor KPU dan Bawaslu dalam rangka tahapan Pilkada tahun 2020.
"Seluruh personil netral dan siap mengamankan pelaksanaan Pilkada 2020 di Kabupaten Pakpak Bharat," pungkasnya.(dn)