Sambut Natal, AMPI Sumut Beri Tali Asih ke Panti Asuhan PTKA

armen
Kamis, 17 Desember 2020 - 12:07
kali dibaca

Ketua DPD AMPI Sumut Dr David L Lubis, sedang memberikan tali asih dan memotivasi anak-anak Panti Asuhan Terima Kasih Abadi

Mediaapakabar.com-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) AMPI Sumatera Utara memberikan tali asih dengan menyalurkan bantuan berupa bingkisan sembako, kipas angin dan stralizer untuk anak-anak di Panti Asuhan Terimakasih Abadi (PTKA), Rabu (16/12/2020).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD AMPI Sumut Dr David Luther Lubis menyampaikan bahwa kunjungan pihaknya guna memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak di panti asuhan, sekaligus dalam rangka menyambut Hari Natal 2020.

”Kami abang-abang kalian, tiap tahunnya menyelenggarakan kegiatan agama yang ada di negara kita ini, semoga kehadiran AMPI di Panti Asuhan Terimakasih Abadi ini dapat memberikan semangat kepada adik-adik mengingat situasi yang saat ini sedang sulit “ungkapnya.

”AMPI juga membuka pintu lebar-lebar untuk memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh panti asuhan Terimakasih Abadi ” terang David.(men)

Share:
Komentar

Berita Terkini