Mediaapakabar.com - Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Tebing Tinggi, Provinsi Sumatera Utara tak mau ketinggalan. Mereka juga berkomitmen menyukseskan Ekspedisi Geopark Kaldera Toba, 4-7 Februari 2023.
Hal itu terungkap dalam Rapat Pengurus SMSI Tebing Tinggi, di Sekretariat II SMSI, Jalan Sudirman Kota Tebing Tinggi, Sabtu (28/01/2023), membahas persiapan Ekspedisi Geopark Kaldera Toba yang digelar SMSI dalam rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) 2023.
"Seluruh anggota SMSI Kota Tebing Tinggi menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang dikemas SMSI Provinsi Sumut yakni Ekspedisi Geopark Kaldera Toba dan siap mengikuti kegiatan tersebut," ujar Ketua SMSI Tebing Tinggi, Ridwan Napitupulu.
Ridwan Napitupulu didampingi Sekretaris, Kharudinsyah, SMSI Kota Tebing Tinggi akan beraudiensi kepada Pj Wali Kota Tebing Tinggi, M Dimiyathi, yang juga salah satu Penasehat Panitia, untuk meminta arahan dan bimbingan menyukseskan ekspedisi tersebut.
Sebagaimana arahan Ketua SMSI Sumut, Erris J Napitupulu, yang juga Ketua Panitia Ekspedisi, kata Ridwan, diharapkannya semua pengurus dan anggota SMSI di Sumut mendukung penuh Ekspedisi Geopark Kaldera Toba.
Sebelumnya, Ketua SMSI Sumut, Erris J Napitupulu, mengungkapkan persiapan Ekspedisi Geopark Kaldera Toba secara umum tidak mengalami kendala. "Hanya tinggal beberapa hal teknis saja, yang sebenarnya tinggal mengeksekusi saja," jelas Erris.
Ia kembali menjelaskan, kegiatan ekspedisi diangkat SMSI untuk mendukung sekaligus mempertahankan predikat Unesco Global Geopark pada Geopark Kaldera Toba.
Ekspedisi mengunjungi geosite-geosite pada Kaldera Toba 4-6 Februari 2023 itu, dimulai dari Tapanuli Utara, Samosir, hingga Pematangsiantar dan Serdang Bedagai.
Kemudian puncaknya pada 7 Februari 2023, silaturahmi dan pelantikan SMSI Sumut periode 2022-2027 di Aula Raja Inal Siregar Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro Medan.
Pada puncak acara itu, sebut Erris, juga akan diserahkan penghargaan kepada para kepala daerah terpilih di Sumut, dan juga kepada direksi Tirtanadi dan Bank Sumut. (MC/REL)