Kakanwil Kemenkumham Sumut Agung Krisna Hadiri Pisah Sambut Pj Gubsu

REDAKSI
Kamis, 27 Juni 2024 - 11:15
kali dibaca
Ket Foto: Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sumatera Utara (Sumut) Agung Krisna menghadiri acara malam pisah sambut Pj Gubernur Sumut (Gubsu) dari Hassanudin kepada Agus Fatoni.


Mediaapakabar.com
- Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sumatera Utara (Sumut) Agung Krisna menghadiri acara malam pisah sambut Pj Gubernur Sumut (Gubsu) dari Hassanudin kepada Agus Fatoni.

Acara pisah sambut Pj Gubsu itu digelar di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan pada Rabu (26/6/2024) malam. 

“Selamat kepada Pj Gubsu yang baru, semoga dapat memberikan perubahan lebih positif serta peningkatan dalam pelayanan bagi masyarakat khususnya di Sumatera Utara,” kata Kakanwil Kemenkumham Sumut Agung Krisna dikutip dari Instagram @kemenkumhamsumut.

Sebelumnya, Pj Gubsu Agus Fatoni dalam sambutannya mengajak seluruh jajaran pejabat Pemerintah Sumut untuk bekerja keras dalam menyukseskan berbagai agenda penting. Salah satunya yakni mengenai pelaksanaan PON XXI dimana Sumut dan Aceh akan menjadi tuan rumah bersama.

“Saya tidak bisa bekerja sendiri, agar bisa bekerja dengan baik maka kita harus bekerjasama,” katanya.

Agus menjelaskan, pelaksanaan pembangunan dan program yang sudah dilaksanakan oleh pendahulu harus dilanjutkan. Karena itulah menurutnya tujuan dari pemerintahan yang berkesinambungan.

“Banyak capaian yang sudah diraih oleh pak Hassanudin sebagai pendahulu saya, maka itu harus kita pertahankan dan tingkatkan,” ujarnya.

Kepada masyarakat Sumatera Utara, Agus Fatoni memastikan bahwa dirinya akan mencurahkan seluruh kemampuannya untuk pembangunan. Hal yang selalu dilakukannya dimanapun ia bertugas.pemerintahan yang berkesinambungan.

“Banyak capaian yang sudah diraih oleh pak Hassanudin sebagai pendahulu saya, maka itu harus kita pertahankan dan tingkatkan,” ujarnya.

Kepada masyarakat Sumatera Utara, Agus Fatoni memastikan bahwa dirinya akan mencurahkan seluruh kemampuannya untuk pembangunan. Hal yang selalu dilakukannya dimanapun ia bertugas.

“Saya akan dedikasikan seluruh energi untuk Sumut yang kita cintai bersama,” pungkasnya.

Diketahui, Agus Fatoni resmi dilantik Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian sebagai Penjabat (Pj) Gubsu pada Senin (24/6/2024).

Agus sebelumnya menjabat sebagai Pj Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), menggantikan Hassanudin yang dipercaya menjabat Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB). (MC/RED) 
Share:
Komentar

Berita Terkini